BREAKING NEWS
latest

728x90

468x60

header-ad

Berita Utama

Berita Utama

Berita Pilihan

Berita Pilihan

Kegiatan Binawasa

Binawasa/block-2/#e89319

Kegiatan Binamuda

Bina Muda/block-2/#0099cc

Berita Foto

Berita Foto/block-3/#72347d

Dewan Kerja Daerah

Dewan Kerja/block-1/#2adca1

Satuan Karya Pramuka

Satuan Karya/block-7/#00bfff

In Memorian

In Memorian/block-8/#E74C3C

Humas & Informatika

Humas & Informatika/block-9/#2874A6

BERITA KWARTIR CABANG

Kwartir Cabang/block-4/#F4D03F

Surat Edaran

Surat Edaran/block-6/#E74C3C

Unduhan

Unduhan/block-6/#E74C3C

Kegiatan Gugusdepan

Kegiatan Gudep/block-5/#5499C7

Opini

Opini/block-7/#E74C3C

Fokus Lomba Tingkat Pramuka

Lomba Tingkat

Latest Articles

Purna Pramuka Unri ramah tamah dengan Kwarcab Kota Batam

 

Perwakilan Purna Pramuka Unri kak Hendro Ekwarso menyerahkan kenang-kenangan kepada Ketua Kwarcab Kota Batam kak Jefridin dalam acara ramah tamah di golden prawn Batam, Jum'at, 24/1/2025


kwardariau.or.id, Batam - Reuni Purna Pramuka Universitas Riau (Unri) ke-IV diselenggarakan di Kota Batam tanggal 24 s.d 26 Januari 2025. Acara ini mengusung tema "melalui temu alumni Purna Pramuka Unri kita jalin kembali silaturahmi seiringi membangun negeri.


Pada kesempatan reuni kali ini, dilaksanakan ramah tamah dengan Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Batam di Golden Prawn Batam, Jum'at, 24/1/2025. Hadir langsung dan memberikan sambutan 

Ketua Kwarcab Kota Batam kak Drs H Jefridin MPd.


Kak Dr Drs H Hendro Ekwarso MSi mewakili Purna Pramuka Unri dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kwarcab Kota Batam atas sambutan yang hangat dan penuh kekeluargaan.



Beliau mengungkapkan Gugus Depan (Gudep) Pramuka Unri dibentuk tahun 1982 dan dikukuhkan tahun 1984. 


Ia menambahkan reuni ini terjadi karena ada ide atau gagasan 8 tahun lalu untuk berkumpul apakah 1 x setahun atau 2 x setahun.

Perwakilan Purna Pramuka Universitas Riau kak Hendro Ekwarso menyampaikan sambutan pada acara ramah tamah dengan Kwarcab Kota Batam


"Ini adalah pertemuan yang keempat, pertemuan ketiga di Siak, kedua di Berakit Bintan, dan yang pertama di Unri" kata kak Hendro.


"Ini dalam rangka menjaga hubungan silaturahmi. Pada kesempatan reuni kali ini mengambil tema enjoy to Batam" tambahnya.


"Alhamdulillah pada malam ini, sebanyak 37 orang hadir dimana sebanyak 27 orang dari Provinsi Riau dan 10 orang dari Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Di Kepri paling banyak alumni Pramuka Unri yang sukses" jelas kak Hendro yang juga salah satu dosen fakultas ekonomi dan bisnis Unri ini.

Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Batam kak Jefridin menyampaikan sambutan dalam acara ramah tamah dengan Purna Pramuka Universitas Riau


"Alhamdulillah kita dijenguk oleh Ka Kwarcab dan Andalan Kwarcab Batam" tambahnya.


Lebih lanjut kak Hendro menyampaikan rangkaian acara reuni Purna Pramuka Unri, hari pertama diisi dengan kedatangan peserta dan ramah tamah dengan Kwarcab Kota Batam, hari kedua diisi dengan tour Batam dan hari ketiga tour ke Pulau Penyengat, sore sampai malam city tour di Batam.


Kak Hendro sebagai salah satu penggagas dan pendiri Gudep Unri memperkenalkan satu persatu peserta reuni yang hadir yakni kak Lamidi, kak Eko Sumbaryadi dari Tanjungpinang, kak Agus Ika Putra Ketua Gudep 08-001 Unri selanjutnya kak Nur Iskandar dan istri, kak Harubeni, kak Herlinawati, kak Fifianza, kak Deli Marnis, kak Herlina, kak Maisaroh, kak Siti Amanah, kak Irwan Yuliadi dan istri, kak Sanuwaliya dari Pekanbaru, kak Khaidir, kak Elifton, kak Ay Rizal dari Kabupaten Siak, kak kak Sri Ramnawati dari Selatpanjang, kak Aswarni dari Duri, kak Yuniarti, kak Rafmainis dari Tanjungpinang, kak Eristinawati dari Bintan, kak Basri, kak Dedi Irawan dari Tanjung Balai Karimun, kak Sutikno, kak Dewi Purwarita, kak Jabal Nur, kak Kanzu dari Kota Batam.



Sementara itu, Ketua Kwarcab Kota Batam kak Jefridin dalam sambutan menyampaikan ucapan selamat datang di Kota Batam.


Beliau mengungkapkan bahwa beliau pernah DKC, pernah DKD. Pramuka tidak pernah pensiun.


Setelah menempuh pendidikan di Universitas Islam Riau dan lepas dari DKD Riau beliau memulai karirnya mengajar di sekolah swasta sebelum menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS).


Setelah jadi PNS beliau bertugas di SMPN 1 Belakang Padang, kemudian menjadi Lurah, Kasi, Kabid, Kadis dan Sekda Kota Batam sampai saat ini, lebih kurang 9 tahun.


Hal ini diungkapkan beliau, semua karena Pramuka.


"Filosofi Pramuka saya jalankan betul. Satu-satunya tumbuhan yang bisa hidup dimana saja adalah kelapa" kata kak Jefridin.


"Tunas kelapa memiliki dua filosofi penting. Pertama, pohon kelapa adalah tumbuhan yang bisa hidup dimana saja seperti Pramuka yang mampu beradaptasi di segala kondisi. Kedua, mulai dari akar hingga pucuknya, semua bagian pohon kelapa memiliki manfaat. Oleh karena itu, kita beruntung menjadi bagian dari Gerakan Pramuka" ujarnya.



Ia juga mengungkapkan kondisi Kota Batam saat ini yang kondusif, aman dan nyaman dan bisa menarik investor untuk datang berinvestasi. Batam memilliki lokasi yang strategis. APBD Kota Batam 4.05 trilliun, 2.1 trilliun adalah pendapatan asli daerah yang berasal dari pajak. Ada 9 pajak dikelola oleh Pemda, sedangkan 2 pajak tidak dikelola yakni pajak sarang burung walet dan pajak air bawah tanah.


Kak Jefridin menekankan peran penting Pramuka. "Pramuka dengan nilai-nilai Tri Satya dan Dasa Darma dapat mencetak generasi yang jujur dan berkarakter. Di Batam setiap sekolah diwajibkan memiliki Pramuka. Pramuka sebagai bagian dari pembentukan karakter siswa" ujarnya.

Foto bersama setelah acara ramah tamah antara Purna Pramuka Universitas Riau dengan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Batam


Ia mengharapkan mudah-mudahan betah dan nyaman di Batam. Melalui acara silaturahmi ini dapat memperpanjang umur dan mempererat hubungan silaturahmi.


"Pramuka adalah perekat kita semua. Mari kita pupuk silaturahmi. Semoga Kakak-kakak betah di Batam. Jangan lupa keliling kota ini. Inilah Batam yang terus berkembang sebagai kota industri dan wisata. Terimakasih atas kunjungannya ke Batam" pesan Sekda Kota Batam ini.


Penulis : Irwan Yuliadi

Kwarran Binawidya selenggarakan Bimtek Kepramukaan

 

Sambutan Ketua Kwarran Binawidya kak Irwan Yuliadi pada kegiatan Bimtek Kepramukaan Kwarran Binawidya di SD Negeri 192 Pekanbaru, Sabtu, 18/1/2025

kwardariau.or.id - Pekanbaru, Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Binawidya menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Kepramukaan) di SD Negeri 192 Pekanbaru, Sabtu, 18/1/2025.


Bimtek kepramukaan diikuti oleh para Pembina Pramuka yang berjumlah 1 putra 1 putri dari gugus depan yang berpangkalan di SD/SMP/SMA se-Kecamatan Binawidya.


Ketua Kwarran Binawidya kak Irwan Yuliadi S.IP MM menyampaikan kegiatan Bimtek Kepramukaan merupakan kegiatan yang pertama kali diadakan oleh Kwarran Binawidya dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para Pembina Pramuka dalam membina peserta didik.


Sambutan K3S SD Kecamatan Binawidya disampaikan oleh Bendahara K3S Kak Else Martadewi, S.S.,S.Pd.,M.Si



"Bimtek ini merupakan Bimtek yang pertama kita adakan dan program kerja Kwarran Binawidya tahun 2025 hasil Rapat Kerja tahun 2024. Awalnya ini merupakan  koordinasi antara Kwarran dengan Ketua K3S SD Kecamatan Binawidya kak Raja Seatinis" kata kak Irwan.


"Bimtek akan diadakan 3 kali dalam 1 semester dan selanjutnya akan dilaksanakan Latihan Gabungan bagi peserta didik sebanyak 3 kali" tambahnya.


"Ikuti kegiatan dengan baik, jika ada yang ragu, kurang paham dengan materi ditanyakan aja ke Narasumber karena apa yang sudah Kakak dapatkan akan diberikan kepada adik-adik saat latihan mingguan di gugus depan. " pesannya.


Lebih lanjut kak Irwan menyampaikan materi yang diberikan yakni Upacara Pembukaan Latihan dan Upacara Penutupan Latihan, Program Latihan Mingguan, Simpul dan Ikatan. Materi diberikan oleh kak M Kasir, kak Edy Aldrin, kak Elly Agustina dan kak Mastomi.

Narasumber Bimtek Kepramukaan kak Edy Aldrin menyampaikan materi simpul dan ikatan kepada peserta di SD Negeri 192 Pekanbaru, Sabtu, 18/1/2025


Sementara itu mewakili K3S SD Kecamatan Binawidya kak Else Martadewi, SS, SPd MSi menyampaikan melalui Pramuka timbul bibit-bibit pemimpin negeri dan mengajak para Pembina untuk aktif dalam membina Pramuka.


"dari Pramuka itulah timbul bibit-bibit Pramuka negeri kita, bila kita tinggalkan ada hal yang pincang. Oleh karena itu, saya mengajak para Pembina Pramuka untuk menggerakkan Pramuka di sekolah" kata kak Else.

Materi Upacara Pembukaan Latihan dan Penutupan Latihan Penggalang bersama kak Mastomi


"Pramuka jaya maka sekolah akan jaya. Di Pramuka ada berbagai macam kegiatan dalam meningkatkan keterampilan peserta didik dan bisa sejalan dengan kegiatan lainnya seperti OSN, O2SN dan lainnya" tambahnya.


"Saya sangat bangga dengan Pramuka. Pramuka Binawidya selalu aktif dan selalu berbuat. Jayalah Pramuka Jayalah Bangsaku" ucapnya.


Beliau mengucapkan terima kasih atas kerjasama Kwarran Binawidya dengan K3S SD Kecamatan Binawidya.


Penulis : kak Febriko 


Upacara Pembukaan dan Penutupan Latihan Siaga bersama kak Elly Agustina




Foto bersama pada kegiatan Bimtek Kepramukaan Kwarran Binawidya

Kwarda Riau terima kunjungan Kwarda Sumatera Barat

Sambutan Ketua Kwarda Riau kak Kasiarudin SH saat menyambut kedatangan Kwarda Sumatera Barat pada Senin, 23/12/2024



kwardariau.or.id, Pekanbaru - Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Riau menerima kunjungan dari Kwarda Gerakan Pramuka Sumatera Barat (Sumbar) di aula Kwarda pada Senin, 23/12/2024.


Ketua Kwarda Riau kak Kasiarudin SH didampingi Bendahara kak Drs Zulheri Ak CA CFrA, para Andalan, Staf dan DKD langsung menyambut kedatangan rombongan Kwarda Sumbar yang dipimpin oleh Sekretaris Kwarda kak Alfiandri SS MM.


Kak Kasiarudin dalam sambutannya mengucapkan Selamat Datang di Bumi Lancang Kuning Provinsi Riau dan beliau memperkenalkan satu persatu dari Kwarda Riau yang hadir pada kegiatan kunjungan.


Sementara itu Sekretaris Kwarda Sumbar kak Alfiandri menyampaikan sangat berbahagia bisa berkunjung ke Kwarda Riau dan menyampaikan maksud dan tujuan berkunjung ke Kwarda Riau.


"Pada program kerja tahun 2024 terdapat kegiatan peningkatan kapasitas sumber daya manusia terutama di Sekretariat" kata kak Alfiandri.



"Kita ingin sharing terkait dana hibah, kira-kira seperti apa pengganggarannya, pertanggungjawaban keuangan. Dana hibah sangat riskan, kami ingin penguatan" tambahnya.


Lebih lanjut beliau memperkenalkan rombongan Kwarda Sumbar yakni kak Gusti Anola, SH sebagai Wakil Sekretaris I, kak Aluwis, SAg, sebagai Wakil Sekretaris II, kemudian para Staf kak Misrawati, kak Oki Pringgodani, kak Fitri Lina, kak Tarmizi, kak Ruddi Yumendra dan Wakil Ketua DKD Eltri Pratami.


"Kami mengucapkan terima kasih atas kesediaan kakak menerima kami dalam rangka peningkatan kapasitas SDM Sekretariat" ujar kak Alfiandri.


"Tahun lalu kita kunjungan ke Jambi dan Jawa Barat. Kita fokus ke bidang saja, seperti ke Jawa Barat adalah bidang Humas" ungkapnya.

Suasana pertemuan antara Kwarda Gerakan Pramuka Riau dengan Kwarda Gerakan Pramuka Sumatera Barat di aula Kwarda, Senin, 23 Desember 2024.


"Prinsipnya bagaimana tali silaturahmi kita. Sekali lagi terimakasih kepada Kwarda Riau, banyak maaf dan nanti akan kita isi dengan diskusi" ujarnya.


Acara dilanjutkan dengan diskusi terkait penganggaran, pengelolaan dan pertanggungjawaban dana hibah dan hal terkait lainnya.


Acara ditutup dengan penyerahan cenderamata antar kedua Kwarda dan foto bersama.

Ketua Kwarda Riau kak Kasiarudin SH menyerahkan cenderamata kepada Sekretaris Kwarda Sumatera Barat kak Alfiandri SS MM


Hadir dari Kwarda Riau Bendahara Kwarda kak Zulheri, Sekretaris Bidang Abdimasgana LH kak dr Febriandi Efda Putra, Ketua Satgas Pramuka Peduli kak Ismed Ainuni, Andalan kak Rasid Ahmad, para Staf, Ketua DKD terpilih Sapri dan Wakil Ketua DKD terpilih Nuraini.


Penulis : kak Febriko

Foto bersama di depan kantor Kwarda Gerakan Pramuka Riau




Perkemahan Besar Penggalang Kwarran Rengat Barat 2024 Resmi Ditutup, Berikut Daftar Juara Umumnya

 

Ketua Kwarcab Indragiri Hulu kak H Abdul Rahman MSi menyerahkan piala bergilir kepada Juara Umum Putra Pondok Pesantren Ashabul Kahfi Kota Lama.


Kwardariau.or.id, Pematang Reba - Perkemahan besar penggalang Kwarran Rengat Barat 2024 secara resmi ditutup oleh Ketua Kwarcab Indragiri Hulu kak H Abdul Rahman MSi di bumi perkemahan Desa Sungai Baung pada Minggu pagi (10/11/2024). 


"Dengan mengucapkan Alhamdulillahhirabbil alamin, perkemahan besar penggalang se Kwarran Rengat Barat secara resmi saya tutup," ucap kak Rahman. 


Setelah melalui serangkaian kegiatan lomba yang diikuti peserta perkemahan, maka berikut ini data juara umum yang dihimpun dari kesekretariatan panitia melalui kak Desi Dwi Luriana. 

Foto bersama juara umum perkemahan besar penggalang Kwarran Rengat Barat 2024.


Juara umum penggalang  SD Putra diraih oleh gugusdepan 05.055 yang berpangkalan di SDN 028 Pematang Reba. 


Juara umum penggalang  SD Putri diraih oleh gugusdepan 05.046 yang berpangkalan di SDN 023 Tani Makmur. 


Juara umum penggalang  SMP Putra diraih oleh gugusdepan 05.109 yang berpangkalan di Pondok Pesantren Ashabul Kahfi Kota Lama. 

Ketua Kwarran Rengat Barat kak Warsito, S.Pi S.Pd Gr menyerahkan piala bergilir kepada juara umum putri SMPN 5 Rengat Barat.


Juara umum penggalang  SMP Putri diraih oleh gugusdepan 05.070 yang berpangkalan di SMPN 5 Rengat Barat. 


"Atas keberhasilan ini kami dari Kwarran Rengat Barat mengucapkan selamat dan semoga dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi di masa akan datang, dan selamat juga kami sampaikan untuk gugusdepan yang telah memenangkan pada cabang lomba yang lain," harap kak Warsito selaku ketua Kwarran Rengat Barat. 

Wakabinamuda Kwarcab Inhu kak Budio MSi menyerahkan piala bergilir kepada juara umum putra SDN 028 Pematang Reba.


Ketua pelaksana, Kak Mimil Larasari, S.Pd Gr, ada beberapa cabang lomba yang dilombakan selama perkemahan.


"Untuk tingkat SD sederajat lomba sandi, pionering, hafalan dasa darma, yel-yel, literasi, hasta karya, hafalan teks sumpah pemuda, pbb, tapak tenda, gapura kreatif, memasukkan paku kedalam botol, estafet sarung dan pacu karung," ungkap kak Mimil. 

Kepala SDS IT Al Khansa kak Meldawati MPd menyerahkan piala bergilir kepada juara umum putri SDN 023 Tani Makmur.


"Sedangkan untuk tingkat SMP sederajat adalah lomba  pionering, hasta karya, mars jayalah pramuka, morse, pentas seni, tapak tenda, dan gapura kreatif," tambah kak Mimil. 


Kegiatan selain lomba yang dilaksanakan seperti ibadah, senam, penyalaan api unggun dan malam keakraban terlaksana dengan baik. 


Andalan cabang Kwarcab Indragiri Hulu, kak Mariam mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan ini. 


"Sukses untuk Kwarran Rengat Barat, sangga kerjanya, pesertanya dan masyarakat sekitar sangat antusias. Semoga tahun depan bisa lebih meriah lagi," harap kak Mariam. 

Photo bersama Andalan Cabang, Ka Kwarran se Inhu, Kamabigus dan Dewan Juri.


Kamabigus SMPN 5 Rengat Barat kak Susilawati, S. Pdi mengatakan sangat bersyukur atas capaian prestasi tahun ini. 


"Ini semua berkat karunia Allah SWT dan atas latihan yang tidak kenal lelah, terimakasih kepada Kwarran Rengat Barat, orang tua/wali, adik- adik, dan kakak-kakak pembina yang telah berjuang tanpa kenal lelah," ungkap kak Susi. 


Penulis : kak Warsito

Editor : Kak Rasid Ahmad

Pj Sekda Inhu Buka Perkemahan Besar Penggalang Se Kwarran Rengat Barat Tahun 2024

 

Kak Boyke E Sitinjak selaku pembina upacara pembukaan perkemahan besar penggalang se Kwarran Rengat Barat tahun 2024.


Kwardariau.or.id, Pematang Reba - Penjabat (Pj) Sekda Kabupaten Indragiri Hulu, kak Boyke David Elman Sitinjak, S.E, M.Si. membuka secara resmi perkemahan besar penggalang se Kwarran Rengat Barat di Bumi Perkemahan Sungai Baung pada Sabtu (9/11/2024). 


Dalam amanatnya Pj Sekdakab Inhu mengatakan bahwa kegiatan perkemahan sebagai salah satu kegiatan positif dalam membentuk karakter generasi muda perlu didukung bersama. 


"Atas nama pemerintah daerah kami mengucapkan selamat dan sukses serta mengapresiasi atas terselenggaranya perkemahan besar penggalang se Kwarran Rengat Barat tahun 2024. Semoga berjalan lancar dan sukses," ungkap kak Boyke. 

Kak Boyke mengalungkan tanda peserta perkemahan besar penggalang se Kwarran Rengat Barat.


Upacara pembukaan di awali dengan defille kontingen yang diiringi oleh penampilan drumband MTs YMI Inecda dengan penampilan yang memukau. 


Usai upacara pembukaan dilanjutkan dengan pemberian piagam penghargaan kepada pihak yang turut mensupport perkemahan seperti Kepala Desa Sungai Baung, Polsek Rengat Barat, UPTD Puskesmas Pekan Heran, MTs Ymi Inecda, PT Inecda, Yayasan Al Khansa, dan SDN 011 Sungai Baung. 

Defille kontingen perkemahan besar penggalang se Kwarran Rengat Barat


Kemudian dilanjutkan dengan meninjau tenda peserta perkemahan. Selama peninjauan rombongan Pj Sekdakab Inhu sangat terharu melihat krearifitas peserta perkemahan dan disambut dengan antusias  nyanyian dan yel-yel. 


Menurut kak Warsito selaku ketua Kwarran Rengat Barat mengatakan bahwa perkemahan besar penggalang tahun ini diikuti oleh 30 pangkalan dengan jumlah peserta seluruhnya 750 orang. Kegiatan perkemahan dikemas dengan berbagai kegiatan menarik. 


"Selaku ketua Kwarran Rengat Barat saya mengucapkan terimakasih atas dukungan semua pihak yang tentu tidak dapat saya sebutkan satu persatu. Semoga dengan perkemahan ini mampu meningkatkan prestasi adik-adik dan memberikan pengalaman yang menyenangkan," harap kak Warsito. 

Penyerahan piagam penghargaan oleh Kwarran Rengat Barat kepada pihak pihak yang telah mensupport perkemahan.


Upacara pembukaan perkemahan turut dihadiri oleh Ketua DPRD yang diwakili Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Indragiri Hulu, kak Raja Irwantoni SE, ketua Kwarcab Inhu kak H Abdul Rahman MSi dan andalan cabang, Sekretaris Kecamatan Rengat Barat kak Nurfitria Widari SKom, Kepala KUA Rengat Barat yang diwakili oleh kak H Mistar Abrurrahman MA, Andalan Kwarran Rengat Barat, Kepala Desa Sungai Baung kak Muzzakir, Kepala Korwil Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Rengat Barat kak Warsidi, Kamabigus se Rengat Barat, BPD Sungai Baung, Bhabinkamtibmas kak Rizky Bahayu, Babinsa kak Sahri Yadi E Hasibuan, DKC Indragiri Hulu, DKR Rengat Barat dan undangan lainnya. 


Penulis : kak Warsito

Editor : kak Irwan Yuliadi



Photo bersama drumband MTs YMI Inecda.

Pj Sekdakab Indragiri Hulu Kak Boyke E Sitinjak dan Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Indragiri Hulu disambut dengan pencak silat menuju bumi perkemahan.

Kak Boyke dan rombongan berphoto bersama di tenda kontingen SDS IT Al Khansa Pematang Reba.