BREAKING NEWS
latest

728x90

header-ad

468x60

header-ad

Peserta Jambore dan Kemah Bakti Santri Riau Adu Kreativitas di Lomba Pionering

 

Tim Juri Pionering kak Ismed dan kak Daniel foto bersama peserta lomba pionering setelah memberi penilaian, Sabtu (17/6/2023)

Kwardariau.or.id - Siak Hulu - Lomba Pionering mengisi rangkaian kegiatan Jambore & Kemah Bakti Santri Daerah Riau 2023 yang dilaksanakan di Halaman  Insan Cendikia Boarding School (ICBS), Kubang Raya, Siak Hulu, Kampar, Sabtu (17/6/2023) sore. 


Peserta Jambore & Kemah Bakti Santri Riau dari setiap kontingan Kwartir Cabang se Kwarda Riau berupaya menampilkan  beragam desain pionering di ajang perlombaan. Perlombaan ini bertujuan untuk menguji kreativitas peserta dalam membuat model objek sederhana dengan memanfaatkan tongkat dan tali temali. 

Salah satu hasil pionering kreasi peserta Jambore dan Kemah Bakti Santri se-Daerah Riau


Semua hasil pionering nampak indah di antaranya ada yang berbentuk bintang, kalajengking, laba-laba, kapal layar, pesawat tempur, kepala tirex, burung elang, jembatan gantung, menara pandang, pesawat capung, dan lain sebagainya. Namun, tidak sekadar keindahan yang dinilai, ada beberapa kriteria penilaian lainnya. 


“Yang dinilai dari lomba pionering adalah gambar bangunan dan deskripsi sesuai tema, persiapan dan kelengkapan alat bahan, ketepatan simpul dan ikatan, kekuatan struktur, kreativitas, kerapian, dan banyaknya stok," ujar kak Ismed Ainuni juri lomba pionering.



Sembari menilai hasil kreativitas peserta, Tim juri yang akrab disapa kak Ismed dan kak Daniel, memberi masukan dan sharing kepada peserta.


Ia mengatakan, fungsi ikatan adalah untuk menguatkan bangunan yang dibuat. Mutlak yang harus dilakukan dalam pionering yaitu ikatan silang dan palang.



Ikatan silang digunakan untuk menyatukan dua buah tongkat yang membentuk sudut 45 derajat, sedangkan ikatan palang digunakan untuk mengikat dua buah tongkat atau benda yang membentuk sudut 90 derajat.


Pewarta : Kak Ina Pergiyati

Editor : Kak Sri Lestari








« PREV
NEXT »